Asset pool

Indonesian translation: harta bersama menyeluruh

GLOSSARY ENTRY (DERIVED FROM QUESTION BELOW)
English term or phrase:Asset pool
Indonesian translation:harta bersama menyeluruh
Entered by: Fachrina Azura

14:06 Jul 4, 2023
English to Indonesian translations [PRO]
Law/Patents - Law (general) / Family Court Australian Legal System
English term or phrase: Asset pool
Source country: Australia
Field: Family Law
Document: financial agreement untuk proses separation atau perceraian

Menurut Legal Aid Western Australia, asset pool adalah "the legal term for all assets and liabilities belonging to you and your ex-partner."

Yang termasuk dalam asset pool:
1. assets owned by each person before the relationship began (for example, one person may have already owned a house)
2. assets bought during the relationship
3. assets bought or obtained in some other way following separation
4. debts of each person when the relationship began
5. debts from during the relationship
6. debts from after the relationship, and
7. superannuation of each person.
Fachrina Azura
Indonesia
Local time: 05:38
harta bersama menyeluruh
Explanation:
Dalam hukum perkawinan di Indonesia hanya dikenal istilah harta bawaan dan harta bersama (gana-gini atau gono-gini).

Namun, KUH Perdata dan UU Perkawinan 1974 memiliki perbedaan dalam menjelaskan kedua istilah tsb.

Dalam UU Perkawinan, harta milik istri dan harta milik suami yang diperoleh sebelum perkawinan disebut harta bawaan, dan harta yang diperoleh selama perkawinan disebut harta bersama.

Sebaliknya, menurut KUH Perdata, jika tidak ada perjanjian pranikah, maka harta suami dan harta istri baik yang dimiliki sebelum perkawinan maupun yang diperoleh selama perkawinan disebut harta bersama menyeluruh (Pasal 119).

Selanjutnya, menurut definisi di bawah ini dan juga definisi yang disampaikan penanya,

asset pool = harta (termasuk utang) yang diperoleh suami dan istri sebelum, selama, dan setelah perkawinan.

Jika asset pool diterjemahkan harta bersama rasanya kurang pas karena bertentangan dengan UU Perkawinan.

Jadi, istilah asset pool ini lebih cocok dipadankan dengan istilah yang dipakai dalam KUH Perdata, yaitu 'harta bersama menyeluruh' karena harta bersama menyeluruh ini mencakup harta sebelum perkawinan (harta bawaan).

Kemudian Pasal 121 KUH Perdata menjelaskan bahwa harta bersama menyeluruh tsb mencakup utang yg dibuat baik sebelum, selama, maupun setelah perkawinan.

Jadi, dalam konteks ini, penerapan istilah yg dipakai di KUH Perdata lebih tepat.

Karena itu, saya mengusulkan:

asset pool = harta bersama menyeluruh

dengan pertimbangan:

1. sesuai dg KUH Perdata Pasal 119

2. sejalan dg KUH Perdata Pasal 121

Ref.:
In family law property disputes the asset pool available to the Court for division between the parties is typically made up of assets that have been acquired by either or both of the parties before, during and after cohabitation.
https://www.gramelis.com.au/post/diving-into-the-deep-end-ap...
Selected response from:

Hipyan Nopri
Indonesia
Local time: 05:38
Grading comment
Terima kasih Pak :)
4 KudoZ points were awarded for this answer



Summary of answers provided
5harta gabungan
ErichEko ⟹⭐
5harta bersama menyeluruh
Hipyan Nopri
4kumpulan aset
Regi2006
3himpunan aset
Ikram Mahyuddin


  

Answers


2 mins   confidence: Answerer confidence 4/5Answerer confidence 4/5
asset pool
kumpulan aset


Explanation:
di Amerika ... Mengeluarkan besaran bunga dalam kumpulan aset (asset pool)

https://www.scribd.com/doc/275397247/PERBANDINGAN-EFEK-BERAG...

Regi2006
Indonesia
Local time: 05:38
Works in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian
PRO pts in category: 93
Login to enter a peer comment (or grade)

50 mins   confidence: Answerer confidence 5/5
asset pool
harta gabungan


Explanation:

Di Indonesia, harta di dalam perkawinan ada dua jenis:

(a) harta bawaan (atau harta asal), dimiliki sebelum menikah
(b) gana-gini (yang lazim dieja gono-gini, atau harta bersama): diperoleh selama menikah.

Sesuai dengan keterangan tanyaan, maka asset pool = harta bawaan + gana-gini.

Terjemahan singkatnya IMO dapat berkaca pada putusan MA berikut:

https://putusan3.mahkamahagung.go.id/search.html?q="harta ga...
Bahwa saat ini nafkah terutang tersebut digugat oleh Penggugat Rekonvensi dikarenakan Tergugat Rekonvensi juga menggugat rumah obyek sengketa yang sebetulnya bukanlah harta bersama / gono gini karena rumah obyek sengketa tersebut merupakan harta gabungan dari harta asal yang diperoleh sebelum perkawinan.

Namun, mengingat bahwa definisi asset pool juga meliputi utang, lebih aman mungkin: harta dan utang gabungan.

ErichEko ⟹⭐
Indonesia
Local time: 05:38
Specializes in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian
PRO pts in category: 383
Login to enter a peer comment (or grade)

5 hrs   confidence: Answerer confidence 3/5Answerer confidence 3/5
himpunan aset


Explanation:
Alternatif

Ikram Mahyuddin
Indonesia
Local time: 05:38
Works in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian
PRO pts in category: 51
Login to enter a peer comment (or grade)

8 hrs   confidence: Answerer confidence 5/5
harta bersama menyeluruh


Explanation:
Dalam hukum perkawinan di Indonesia hanya dikenal istilah harta bawaan dan harta bersama (gana-gini atau gono-gini).

Namun, KUH Perdata dan UU Perkawinan 1974 memiliki perbedaan dalam menjelaskan kedua istilah tsb.

Dalam UU Perkawinan, harta milik istri dan harta milik suami yang diperoleh sebelum perkawinan disebut harta bawaan, dan harta yang diperoleh selama perkawinan disebut harta bersama.

Sebaliknya, menurut KUH Perdata, jika tidak ada perjanjian pranikah, maka harta suami dan harta istri baik yang dimiliki sebelum perkawinan maupun yang diperoleh selama perkawinan disebut harta bersama menyeluruh (Pasal 119).

Selanjutnya, menurut definisi di bawah ini dan juga definisi yang disampaikan penanya,

asset pool = harta (termasuk utang) yang diperoleh suami dan istri sebelum, selama, dan setelah perkawinan.

Jika asset pool diterjemahkan harta bersama rasanya kurang pas karena bertentangan dengan UU Perkawinan.

Jadi, istilah asset pool ini lebih cocok dipadankan dengan istilah yang dipakai dalam KUH Perdata, yaitu 'harta bersama menyeluruh' karena harta bersama menyeluruh ini mencakup harta sebelum perkawinan (harta bawaan).

Kemudian Pasal 121 KUH Perdata menjelaskan bahwa harta bersama menyeluruh tsb mencakup utang yg dibuat baik sebelum, selama, maupun setelah perkawinan.

Jadi, dalam konteks ini, penerapan istilah yg dipakai di KUH Perdata lebih tepat.

Karena itu, saya mengusulkan:

asset pool = harta bersama menyeluruh

dengan pertimbangan:

1. sesuai dg KUH Perdata Pasal 119

2. sejalan dg KUH Perdata Pasal 121

Ref.:
In family law property disputes the asset pool available to the Court for division between the parties is typically made up of assets that have been acquired by either or both of the parties before, during and after cohabitation.
https://www.gramelis.com.au/post/diving-into-the-deep-end-ap...

Hipyan Nopri
Indonesia
Local time: 05:38
Specializes in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian
PRO pts in category: 385
Grading comment
Terima kasih Pak :)
Login to enter a peer comment (or grade)



Login or register (free and only takes a few minutes) to participate in this question.

You will also have access to many other tools and opportunities designed for those who have language-related jobs (or are passionate about them). Participation is free and the site has a strict confidentiality policy.

KudoZ™ translation help

The KudoZ network provides a framework for translators and others to assist each other with translations or explanations of terms and short phrases.


See also:
Term search
  • All of ProZ.com
  • Term search
  • Jobs
  • Forums
  • Multiple search