massive craving

Indonesian translation: keranjingan makanan

GLOSSARY ENTRY (DERIVED FROM QUESTION BELOW)
English term or phrase:massive craving
Indonesian translation:keranjingan makanan

03:46 Jul 24, 2013
    The asker opted for community grading. The question was closed on 2013-07-27 13:54:10 based on peer agreement (or, if there were too few peer comments, asker preference.)


English to Indonesian translations [PRO]
Medical - Medical: Health Care / diet
English term or phrase: massive craving
Saya sedang menerjemahkan sebuah buku diet dan saya kesulitan menemukan padanan arti kata yang tepat untuk "craving". Soalnya kalau pakai kata "mengidam" kayaknya kurang tepat. Misalnya kalimat utuhnya seperti ini, "Being hungry all the time, massive cravings, and low energy are what you will experience...". Mohon bantuannya.
Akbar Saputr (X)
Indonesia
Local time: 23:28
keranjingan makanan
Explanation:
mungkin mengidam-idamkan makanan tertentu juga bisa, tergantung konteks kalimatnya.
Craving definisinya "an intense desire for some particular thing", jadi tidak hanya makanan, krn itu padananya harus jelas dlm konteks ini, "keranjingan makanan"
Selected response from:

ria ulfah ardhiyani
Australia
Local time: 02:28
Grading comment
terima kasih :)
4 KudoZ points were awarded for this answer



Summary of answers provided
4 +1keranjingan makanan
ria ulfah ardhiyani
5nafsu makan berlebihan
Dani Karuniawan
5hasrat makan menggebu
ErichEko ⟹⭐
4ketagihan makan berat
Hipyan Nopri
4keadaan mengidam
M. Laut


  

Answers


27 mins   confidence: Answerer confidence 4/5Answerer confidence 4/5 peer agreement (net): +1
keranjingan makanan


Explanation:
mungkin mengidam-idamkan makanan tertentu juga bisa, tergantung konteks kalimatnya.
Craving definisinya "an intense desire for some particular thing", jadi tidak hanya makanan, krn itu padananya harus jelas dlm konteks ini, "keranjingan makanan"


    Reference: http://nyata.co.id/2013/04/stop-food-craving/
ria ulfah ardhiyani
Australia
Local time: 02:28
Specializes in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian, Native in JavaneseJavanese
PRO pts in category: 12
Grading comment
terima kasih :)

Peer comments on this answer (and responses from the answerer)
agree  Eddie R. Notowidigdo
1 hr
  -> Makasih, Oom Ed :)
Login to enter a peer comment (or grade)

42 mins   confidence: Answerer confidence 5/5
nafsu makan berlebihan


Explanation:
Craving = nafsu berlebihan
Dilihat konteksnya perihal diet, maka craving di sini dalam arti nafsu makan berlebihan. Yang berlebihan di sini adalah nafsu makannya, alih-alih makanannya.
"massive craving" berarti nafsu makan berlebih yang masif, atau nafsu makan yang sangat berlebihan.

Tapi, kalau dalam bahasa Indonesia, nampaknya frasa "nafsu makan berlebihan" dan "nafsu makan yang sangat berlebihan" punya makna yang tidak beda jauh. Jadi untuk singkatnya, gunakan "nafsu makan berlebihan" saja


    Reference: http://www.ask-jansen.com/atasi-food-craving/
Dani Karuniawan
Indonesia
Local time: 23:28
Specializes in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian, Native in JavaneseJavanese
PRO pts in category: 4
Login to enter a peer comment (or grade)

1 hr   confidence: Answerer confidence 4/5Answerer confidence 4/5
ketagihan makan berat


Explanation:
Berdasarkan konteks yg diberikan, saya menyimpulkan:

craving = ketagihan makan

massive = berat

Kata 'massive' ini menunjukkan bahwa ketagihan makannya bukan ketagihan makan biasa (ringan) tapi sudah masuk kategori ketagihan makan berat.

Dg massive craving ini, orang ybs makannya sangat banyak dan tidak lama kemudian (sekitar satu jam) kembali merasa lapar dan mau makan lagi. Ini pengalaman pribadi saya waktu masih kuliah dulu.:)

Rujukan:
Begitu pula dengan orang-orang yang terbiasa begadang seperti traveller, perawat , pekerja shift atau pekerja lembur yang kerap dikejar deadline karena mereka harus mengantisipasi jika tiba-tiba mereka berubah jadi ketagihan makan disebut dengan (food craving).
http://www.agd118.org/read/102/keseringan-begadang-resiko-ke...

Hipyan Nopri
Indonesia
Local time: 23:28
Works in field
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian
PRO pts in category: 48
Login to enter a peer comment (or grade)

2 hrs   confidence: Answerer confidence 5/5
hasrat makan menggebu


Explanation:

Kalau melihat konteksnya: Being hungry all the time, craving di sini lebih ke makna dasar, yakni ingin memuaskan rasa lapar alamiah yang dirasakan tubuh (lapar dirasa), bukan rasa lapar mata/kepingin/mengidam/rakus (lapar dirasa-rasa).

Jadi, IMHO, cukup hasrat makan. Makna kamus dari hasrat adalah keingingan yang kuat, pas mantap dengan arti dasar craving, yakni a powerful desire for something.

U/ massive, bisa pilih: parah, berat, sangat, menggebu, menggelora, menggila .... .

Ref: http://life.viva.co.id/news/read/277448-asupan-alami-pengont...
Manfaatkan saja tiga asupan ini untuk mengontrol hasrat makan Anda. Lebih aman karena berasal dari bahan alami dan tentunya lebih hemat, karena Anda tak perlu membeli pil diet mahal.



ErichEko ⟹⭐
Indonesia
Local time: 23:28
Native speaker of: Native in IndonesianIndonesian
PRO pts in category: 59
Login to enter a peer comment (or grade)

6 hrs   confidence: Answerer confidence 4/5Answerer confidence 4/5
keadaan mengidam


Explanation:
Saya punya Kamus Kesehatan oleh dr. Andry Hartono, disebutkan seperti di atas. Artinya, di kalangan ilmu kesehatan kata tersebut sudah umum digunakan.

M. Laut
Indonesia
Local time: 23:28
Native speaker of: Indonesian
PRO pts in category: 23
Login to enter a peer comment (or grade)



Login or register (free and only takes a few minutes) to participate in this question.

You will also have access to many other tools and opportunities designed for those who have language-related jobs (or are passionate about them). Participation is free and the site has a strict confidentiality policy.

KudoZ™ translation help

The KudoZ network provides a framework for translators and others to assist each other with translations or explanations of terms and short phrases.


See also:
Term search
  • All of ProZ.com
  • Term search
  • Jobs
  • Forums
  • Multiple search